Dalam masa pandemi seperti ini, penyelenggaraan pembelajaran dilaksanakan dari rumah sesuai dengan surat edaran Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 15 Tahun 2020 tanggal 18 Mei 2020. Disebutkan bahwasannya proses pembelajaran Daring terdiri atas : tatap muka virtual dan Learning Management System (LMS). Di dalam Learning Management System (LMS) yang mendukung pelaksanaan pembelajaran daring tentunya membutuhkan perangkat penunjang juga, seperti smartphone, computer dan laptop agar pembelajaran daring dapat terlaksana lebih mudah.
Media pembelajaran daring yang digunakan dalam proses kegiatan belajar, mempunyai tujuan untuk mempermudah peserta didik dalam belajar dari rumah dan memajukan mutu pendidikan yang lebih baik, seiring dengan kemajuan teknologi saat ini. Media daring merupakan media dalam jaringan, dalam hal ini dalam jaringan merupakan jaringan online. Jaringan online merupakan sesuatu yang berhubungan dengan teknologi dan internet.
Media pembelajaran yang monoton membuat pembelajaran tidak berlangsung seperti yang diinginkan. Saat guru masih belum bisa membuat media pembelajaran interaktif yang digunakan dalam pembelajaran daring, maka peserta didik akan mengalami penurunan keaktifan, karena tidak ada media pembelajaran yang menarik. Sehingga pada kondisi seperti ini seorang guru mau tidak mau harus memunculkan ide kreatifnya agar pembelajaran bisa menarik dan efektif.
Proses pembelajaran merupakan proses kegiatan belajar mengajar yang dilaksanakan pada lembaga pendidikan. Pada pembelajaran yang ideal tentunya terdapat imbal balik antara guru dengan siswa. Pembelajaran yang baik tidak lepas dari peran guru pada saat mengajar sehingga siswa dapat memahami materi yang disampaikan oleh guru dengan jelas. Untuk mendapatkan proses pembelajaran yang diinginkan, guru hendaknya mempersiapkan strategi dan metode mengajar yang disesuaikan dengan karakter peserta didik, materi yang akan diajarkan kepada peserta didik harus dikuasai dengan baik oleh guru, kemudian guru juga harus bisa menciptakan suasana belajar yang menyenangkan bagi peserta didik.
Di dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan mengutamakan aspek psikomotor yaitu aktivitas yang meliputi perilaku gerakan dan koordinasi jasmani, sehingga strategi dan metode yang akan diterapkan pada saat proses pembelajaran harus sesuai dan tepat. Hal ini dapat disiasati dengan media pembelajaran daring yang sesuai dan menarik. Banyak sekali media pembelajaran saat ini yang sesuai dengan kemajuan dan perkembangan teknologi di masa kini. Perkembangan media tersebut banyak diminati atau disukai oleh peserta didik, selain itu, juga dapat membantu dalam pemahaman peserta didik terhadap materi yang diajarkan oleh guru. Oleh karena itu pengembangan media pembelajaran daring, yang dilakukan oleh seorang guru Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan agar sesuai dan menarik sangat berpengaruh dalam keberhasilan pembelajaran, menjadikan pembelajaran tersebut lebih efektif, selain itu tujuan pembelajaran juga dapat tercapai secara maksimal.